Senin, 27 April 2015

CBT UN SMP Simulasi, Aplikasi Soal Prediksi UN SMP 2015 Untuk Latihan UN

Ingin membeli buku soal-soal prediksi UN? Tetapi dana anda terbatas? Kini aplikasi CBT UN SMP Simulasi sudah tersedia untuk anda yang sedang menghadapi UN SMP 2015. Saya juga sebenarnya masih SMP sih, dan juga saya mendapatkan aplikasi ini dari google play, dan ternyata ada lho. Aplikasi E-Book ini juga bisa anda dapatkan secara gratis kok, tanpa harus bayar. Dan lagipula, penerbit aplikasi ini juga menjual bukunya yang seperti ada gambar di atas, namun soalnya tidak terpaut jauh dengan soal yang ada di aplikasi tersebut.

Aplikasi prediksi soal UN SMP 2015 ini memiliki 3 soal prediksi untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam. Anda juga bisa mengerjakan soal di aplikasi ini, mereview jawaban anda, menghitung berapa skor yang anda dapatkan, dan juga tersedia kunci jawaban. Namun, kunci jawaban hanya akan muncul apabila anda telah mengerjakan soal prediksi dari salah satu mata pelajaran tersebut. Dan pengalaman saya sendiri menggunakan aplikasi tersebut, ternyata soal-soalnya ada beberapa yang sedikit berbeda dari soal Try Out bulan lalu, ada juga yang sama, tapi yang terpenting kisi-kisinya tidak akan berbeda seperti UN tahun lalu.

Untuk aplikasi ini, anda harus mencantumkan kode ISBN sebelum anda menggunakan aplikasi tersebut. Kode ISBNnya 9786021387153, atau bisa juga kok lewat web resmi buku ini di kutubukum.com. Saya masukkan kode tersebut dan ternyata bisa dipakai aplikasinya. Katanya ada yang bilang kodenya itu tidak bisa dipakai sehingga aplikasinya tidak bisa digunakan. Waktu saya memasukkan kodenya dan ternyata aplikasinya bisa digunakan walaupun internet dalam keadaan menyala. Mungkin, masalahnya terdapat di internetnya, anda harus memasukkan kode tersebut ketika terhubung ke internet. Selain itu, pastikan anda memasukkan kode tersebut persis dengan yang ada di web resmi buku tersebut agar anda bisa menggunakan aplikasi tersebut. Semoga saya dan para pembaca blog artikel ini yang sedang menghadapi UN SMP 2015 diberikan kemudahan dalam mengerjakan soal UN nanti pada tanggal 4-7 Mei. Intinya kerjakan dengan sungguh-sungguh dan dengan jujur pula, karena kesuksesan bukan hanya dari kecerdasannya, tapi kejujuran bisa mengantarkan kita menjadi orang yang pintar dan berakhlak mulia. Semoga bermanfaat.

Silahkan berkomentar jika ada masalah dalam menggunakan aplikasi ini ya...







1 komentar: